MALAM BERBINTANG SENDAWA KEHIDUPAN
MALAM BERBINTANG SENDAWA KEHIDUPAN
Diruang tengah di sebuah rumah pedesaan , suara serangga dan heningnya malam , didepan televisi disebelah kipas angin , seakan benda mati menatap kearahku menodongkan wajah kekecewaan .. mengapa sabar menjadi teman duduk sehari hariku ..
padahal keluarkan jati diri sekalipun tidak apa apa , biar tidak ada penyesalan didalam lubuk hati dikemudian nanti ..
ohh.. sial .. terdiam tertunduk sesekali melihat keatas dan kanan kiri sambil menggerakan jari jari kaki . tidak kusangka acara yang ku tonton tidak menarik .. ku lirik segelas kopi dan menghampirinya ,mungkin seteguk dua teguk bisa meredahkan ledakan syaraf jantungku yang hampir hancur tak berarti , sebatang rokok ku bakar ku coba ulang lagi mengukir untuk masa depan bagaimana yang akan ku hadapi .
Bertanya tanya .. apakah esok indah membaik atau suram memburuk apakah langkah lurus terarah atau berbelok kesegala arah apakah masih ada kesempatan atau sudah lewat masanya apakah keatas atau kebawah apakah membekas atau terlupakan .. ku tak tahu .. yang pasti setiap hari membosankan bila suara lucu penyemangat yang berasal dari anak manusia tinggi sepaha orang dewasa yang suka lari lompat kesana kemari membuat onar seisi bangunan seolah itu adalah hal yang hebat yang patut dibanggakan dan dikasih jempol tidak ada dipandangan mata .
haaah .. giginya belum sempurna tapi mampu makan kehidupan yang keras tulangya rapuh bjsa mengangkat semangat dan harapan tanganya yang kecil tersimpan impian seluas lautan kakinya yang mungil bisa membuat seorang melangkah sebesar dunia , tatapan matanya yang tak berdosa seolah berkata "tidak apa apa sob ini cumas setetes air dilautan ,ini takan berlangsung lama"
Siapakah yang patut disalahkan .. siapa ?apakah ada yang lebih kejam dari firaun .. apakah kau baru sebut wanita ,ya kau tidak salah .. pantaslah mereka penguni terbanyak di neraka, apapun yang mereka ucap selalu membuat bunga tak jadi mekar cerah menjadi mendung damai menjadi risau . apa yang mereka kerjakan itulah yang tidak disenangi pasanganya . mereka tuli tapi tidak bisu .. sedikit mendengar banyak bicara .. tidak tahu apa yang mereka perbuat ..
Tulang rusuk yg bengkok berjasa tapi sumber terjadinya masalah ,hasutan setan jadi sauri tauladan seribu kebaikan pasangan yang dia ingat hanya 1 keburukan .. mengapalah pasangan hidup menjadi beban hidup musuh dalam selimut tak banyak menuntut cobalah kau nurut .
Demi apapun kupersembahkan cinta dan kasih sayang apapun bentuknya tak jadi masalah selama bumi bentuknya bulat , berbisik lembutlah wahai belahan jiwa , telingaku tak mampu mendengar teriakan dan cacian . tak berubah awan dilangit tetap gumpalan uap yang siap kapan iya jatuh dimana dia berada , tak bertambah jumlah gunung didaratan bila laut seluas samudra masih bisa disebrangi .
tidak ada kata yang pantas selain maaf . bukanlah air mengalir dari bawah keatas melainkan hati yang keras karna tidak bersyukur atas segala nikmat . titipkan lah mahkota surga ditanganku , silahkan kau coba panggul kewajibanku bila kau mampu .
celakalah engkau ..
celaka menukar uang dengan kehormatan , hancurlah hancur .. abadilah kesengsaraan .. mengeluh bukan
untuk yang pantas dikeluhkan . bersandarlah dipundakku dengarlah isi bisikan hatiku yang lirih hampir tak terdengar .. sangat berisik orang orang yang menganggap kau lemah tak berdaya .. mengganggu .. sampah .. bau bangkai yang kau makan ..
Sepertinya jam berjalan mundur tapi hari semakin laju , mereka tidak tahu apa yang terjadi , mereka melihat menerka menilai menghakimi . bukan .. detik menit yang kau lewati jiwa terbelenggu didalam mimpi ambisi . sekali kali tidak .. iya tidak .. mungkin tidak .. ketahuilah jika hari esok adalah hari ini bukanlah suatu hal salah bila coba tersenyum sekarang .
Malam semakin dingin dibarat bintang jatuh ,cobalah minta apa keinginanmu semoga terwujud dilain waktu .



Komentar
Posting Komentar